Senin, 16 Februari 2009

PROFIL PEMAIN DEIMON DEVIL BATS


Sena adalah seorang murid SMA Deimon yang lemah. Sejak SD, Sena sudah dijadikan budak oleh teman-temannya. Sena juga memiliki teman masa kecil bernama Anezaki Mamori (Anezaki Mamori) yang selalu melindunginya jika diganggu oleh anak lain. Walaupun begitu, Sena menjadi memiliki kaki yang (amat) cepat karena sering berlari. Lalu suatu saat, ketika Sena berhasil lulus tes masuk, ia dijebak Hiruma untuk mendapatkan alamat rumahnya, lalu memasukan banyak brosur klub sepak bola Amerika di rumahnya. Tapi, yang membuat dia manjadi tertarik ingin masuk klub karena dia ingin menjadi syumu (sekretaris klub) tersebut. Tapi, lama-kelamaan dia akhirnya bersemangat menjadi seorang pemain juga. Saat SD, Sena sudah dijadikan budak oleh teman-temannya. Yang menyelamatkan dia adalah Kaitani Riku, teman sekelasnya. Riku mempunyai kaki yang cepat dan dialah yang mengajarkan Sena cara lari cepat agar Sena tidak diganggu lagi oleh teman-temannya. Tapi, Sena malah menggunakan kemampuan larinya supaya lebih cepat saat disuruh-suruh. Sayangnya, Riku hanya 2 minggu sekelas dengan Sena karena orang tuanya pindah kerja. Tapi ia akan bertemu Sena lagi dalam posisi sebagai runnerback Seibu Wild Gunmans. Ia melatih kecepatan kakinya dengan teknik lari yang diajarkan Riku, selama 6 tahun, sehingga kecepatan larinya makin cepat.


Hiruma adalah kapten tim sepak bola Amerika ini. Dia memiliki telinga yang lancip dan gigi-gigi yang tajam dan menyerupai setan. Dia juga selalu membawa senjata-senjata api kemana-mana. Dia adalah seorang yang licik dan kejam. Dia juga selalu memanfaatkan kelemahan orang lain demi mencapai keinginannya. Hiruma memiliki buku saku yang bernama "Buku Ancaman". Buku tersebut berisi rahasia-rahasia pribadi milik banyak orang. Dia menggunakannya untuk mengancam orang yang tidak mau menurutinya. Dulu tim Devil Bats ini hanya berisikan 3 orang saja, yaitu: Hiruma, Kurita, dan Musashi. Ketika bertanding, mereka selalu meminta bantuan dari klub lain. Lalu, pada akhirnya, Musashi keluar dari Deimon. Sehingga Devil Bats hanya berisi 2 orang saja. Maka dari itu, Hiruma dan Kurita selalu berusaha mendapatkan pemain, bagaimanapun caranya. Hiruma sangat JENIUS dan juga merupakan murid terpintar di SMA Deimon, bersama Anezaki Mamori dan Yukimitsu Manabu, meski itu masih agak misteri. Hiruma dan Agon dari tim Shinryuji Naga adalah musuh bebuyutan. Hiruma tampak sangat membenci Agon karena Agon telah membuat Kurita tidak diterima di Shinryuji. Pada awalnya, Hiruma, Musashi dan Kurita ingin masuk SMA Shinryuji yang klub American Football-nya sangat kuat. Musashi dan Hiruma berhasil lulus tes masuk SMA Shinryuji tetapi Kurita yang paling bodoh di antara mereka terpaksa tidak mengikuti tes, tetapi tes dalam bidang olahraga. Seharusnya Kurita bisa lulus, tetapi Agon malah memilih mengikuti tes bidang olahraga karena dia tidak suka orang seperti Kurita sehingga Kurita gagal. Hiruma adalah tokoh yang paling misterius di cerita ini karena sama sekali tidak ada keterangan apapun kecuali namanya. Dia juga sangat kasar sehingga selalu memanggil nama orang dengan tambahan "sialan". Misal untuk Sena dan Monta adalah cebol sialan, Mamori adalah manajer sialan dan Kurita adalah babi/gendut bodoh. Meski tentang keluarga Hiruma sama sekali tidak diketahui, namun sepertinya hubungan Hiruma dan ayahnya (yang belakangan diketahui bernama Yuuya Hiruma) tidak baik. Sebab ketika ayah Hiruma meneleponnya (Hiruma tidak tahu, hpnya dalam keadaan voice mail, yang mendengar adalah Mamori) dia berkata, "Apa ini Youichi? Ayah menonton pertandinganmu dan ayah mengucapkan selamat karena kamu berhasil menang..Ayah tahu kamu masih membenci Ayah dan bahkan kamu tidak mau mengangkat telepon dariku..". Hiruma merupakan quarter back jenius dengan pass andalannya Devil Laser Bullet yang super cepat dan hanya bisa ditangkap oleh catcher-catcher kelas satu.


EYESHIELD 21

Eyeshield 21 adalah manga dan anime karya Inagaki Riichiro dan Murata Yuusuke yang bercerita tentang seorang sekelompok murid SMA yang berada di sebuah klub sepak bola Amerika di sekolahnya. Eyeshield 21 pertama kali diterbitkan di Jepang oleh Shueisha dalam majalah Shonen Jump. Di Indonesia, manga ini diterbitkan oleh Elex Media Komputindo dan Real Comics.

Eyeshield 21 terbitan Elex Media Komputindo sekarang baru mencapai volume 22. Sedangkan di Jepang pada majalah Shonen Jump sudah mencapai Chapter 315th Down dengan cerita persiapan tim Jepang sebelum menghadapi tim Amerika pada kejuaraan american football dunia untuk remaja.

FIRST STORY

Awalnya manga ini menceritakan tentang dua pemuda pemain sepak bola amerika yang berada di satu sekolah.Kedua pemuda ini mempunyai kemampuan yang berbeda, yang satu keahliannya di bidang tenaga dan yang satu lagi mempunyai keahlian di bidang teknik. Kedua pemuda ini mempunyai impian yaitu bermain di stadion nasional Jepang dan menjadi juara di tingkat nasional. Akan tetapi, mereka berdua tidak mempunyai tim yang lengkap untuk bermain sebagai tim yang utuh . Untuk mengatasi itu, salah satu pemuda itu mempunyai ide untuk membuat klub sepak bola amerika di sekolahnya. Akhirnya, klub itu terwujud.

Akan tetapi, pada tahun pertama, klub itu kurang diminati oleh para murid di sekolahnya,yang akhirnya membuat mereka gagal ke liga nasional. Di tahun kedua,mereka pun mencoba mencari pemain yang sesuai dengan kebutuhan mereka. Mereka pun menemukan pemain yang mereka idamkan selama ini. Dia dijuluki "Eyeshield 21" karena dia memakai pelindung mata pada pelindung kepalanya untuk mencegah identitasnya diketahui oleh orang lain (terutama Mamori), dan perjalanan panjang pun dimulai dari sini.

Senin, 09 Februari 2009

PHOENIX


Phoenix (Phœnix) dalam mitologi Mesir adalah burung legendaris yang keramat. Burung Api ini digambarkan memiliki bulu yang sangat indah berwarna merah dan keemasan.

Phoenix dikatakan dapat hidup selama 500 atau 1461 tahun. Setelah hidup selama itu, Phoenix membakar dirinya sendiri. Setelah itu, dari abunya, munculah burung Phoenix muda. Siklus hidup burung Phoenix seperti itu (regenerasi), bangkit kembali setelah mati, lalu muncul sebagai sosok yang baru.

Phoenix merupakan simbol dari keabadian, lambang dari siklus kehidupan setelah mati, dan simbol dari kebangkitan tubuh setelah mati.

Phoenix menjadi simbol suci pemujaan terhadap Dewa matahari di Heliopolis, Mesir. Burung Phoenix simbol dari "Dewa matahari - Ra".


JOKE TAWA

POLISI YANG BODOH

Ada 3 orang narapidana yang melarikan diri dari penjara, mereka langsung mencuri pakaian dan masuk ke pasar untuk menghilangkan jejak.

Setelah beberapa saat mereka beristirahat, tampaklah beberapa orang polisi sedang menyelidiki di pasar itu. Karena panik, mereka lalu masuk ke dalam 3 karung beras yang masih kosong.

Seorang polisi lalu mendatangi ketiga karung beras yang mencurigakan tadi, lalu menendang yang karung yang pertama dan karung itu bersuara "meeoong...." Polisi itu berkata "Oh, kucing."

Lalu pergi menedang ke karung yang kedua dan keluarlah suara "Guk,...guk..." Kata si polisi "Oh anjing!".

Nah, kini ia pergi ke karung yang ketiga, menendangnya dan keluarlah suara "Berraaaas....." Kata si polisi "...!?!?..., oh..beras toh."

Teknologi baru panel surya, menekan harga listrik surya setara listrik batubara




Sunrgi, mengembangkan teknologi yang menerapkan lensa pembesar untuk memperkuat sinar matahari menjadi 2.000 kali lebih kuat, yang pada akhirnya menghasilkan listrik lebih banyak dibandingkan dengan panel surya standard dengan sistem yang berukuran lebih kecil.

Menurut rencana, produk tersebut akan dipasarkan untuk rumah tinggal dalam tiga tahun ke depan. Rencana tersebut menurut beberapa pihak dianggap terlalu ambisius meski cukup mempunyai prospek yang bagus.

Pimpinan perusahaan yang baru berdiri beberapa tahun lalu tersebut mengatakan SUnrgi akan mulai memproduksi panel-panel suryanya pada pertengahan tahun 2009. Menurutnya, listrik yang akan dihasilkan bisa mempunyai harga sekitar 7 sen per kwH, termasuk dengan instalasinya. Harga itu tidak berbeda jauh dengan listrik yang dihasilkan dari batubara. ''Kami berusaha menurunkan harga listrik yang dihasilkan dari energi matahari agar menjadi lebih kompetitif dengan listrik dari bahan bakar fosil,'' ujar Bob Block, salah satu pendiri Sunrgi.